Minggu, 13 Februari 2011

history of java

Rounded Rectangle: Pengenalan Java

Apa itu Java ?
Java adalah salah satu bahasa pemrograman berorientasi objek (OOP-Object Oriented Programming). Paradigma OOP menyelesaikan masalah dengan merepresentasikan masalah ke model objek.

Pemrograman Berorientasi Obyek (OOP)

Pemisalan Objek dalam OOP
Objek-objek dalam dunia nyata, mempunyai 2 karakteristik khusus : Status dan Perilaku. Contohnya, sepeda punya status(jumlah gir, jumlah pedal, dua buah ban) dan perilaku(mengerem, mempercepat, ubah gir).

Bahasa yang berorientasi pada objek pun mempunyai karakteristik yang sama dengan objek-objek di dunia nyata. Yaitu status yang dalam bahasa pemrograman biasanya disimpan sebagai Variabel. 











 analisis tentang java
kata ini mirip dengan laga sinetron opera van java lawak yg dibintangi artis lawak terpouler, 

dilihat dari gambar sepertinya gambar tersebut sajian ketika kita mengantuk di saat kita berkerja. kata orang banyak itu kopi hangat/sajian tea dipagi hari.
mari kita kita lihat dari definisi tersebut dan sejarahnya......


 Dimulai pada tahun 1991 dibentuknya suatu tim yang diberi nama green
Tim ini dipimpin oleh Patrick Naughton dan James Gosling (Sekelompok insinyur Sun ).
Awalnya mereka ingin membuat suatu bahasa komputer yang dapat digunakan oleh TV kabel ( Cable TV Box) yang memiliki memori kecil dan setiap perusahaan memiliki tipe yang berbeda.
Untuk mengaplikasikan hal tersebut mereka menggunakan hal yang pernah dicoba oleh bahasa pascal.
Sebelumnya Niclaus Wirth telah membuat sebuah bahasa yang portable yang akan digunakan dalam mesin bayangan selanjutnya ini disebut sebagai Virtual Mesin namun saat itu belum diumumkan.
Akhirnya tim green mengunakan ide ini akhirnya mereka menciptakan Java Virtual Mesin.
Vitual mesin inilah yang menbuat java dapat dijalankan diberbagai platform.
Pada tahun 1992 tim green membuat produknya yang diberi nama *7 (Star Seven )
Namun produk ini gagal dipasaran.
Setelah itu dibuat produk yang baru. Inilah java, pada awalnya bahasa pemrograman yang dibuat tersebut diberi nama “oak “ (Kemungkinan nama ini diambil dari nama pohon yang ada didepan jendela James Gosling)
Namun setelah diperiksa ternyata nama oak sudah pernah digunakan. Maka lahirlah nama “ Java “
Pada tahun 1993 sampai pertengahan 1994 tim green yang mempunyai nama baru First person. Inc hanya menghabiskan waktu dengan memperhatikan penjualan dari produknya. Ternyata tidak satupun orang ditemukan. Akhirnya pada tahun 1994 First Person dibubarkan.
Pada tahun itu Web berkembang sangat pesat saat itu browser yang banyak digunakan adalah Mosaic suatu broser yang gratis.
Dalam suatu wawancara pada pertengahan tahun 94 James Gosling mengatakan “We could build a real cool browser. It was one of the few things in the client/serve mainstream that needed some of the weird things we'd done: architecture neutral, real-time,reliable, secure—issues that weren't terribly important in the workstation world. So we built a browser.”
Akhirnya dibuatlah suatu browser oleh Patrick Naughton dan Jonathan Payne.
Browser itu diberi nama Hot Java. Browser ini dibuat dengan menggunakan bahasa java untuk menunjukkan kemapuan dari java.
Yang tidak kalah hebatnya mereka juga membuat teknologi yang disebut Aplet sehingga browser dapat menjalankan kode program didalam browser.
Inilah bukti dari teknologi itu yang ditunjukkan java pada tanggal 25 mei 1995
Sejak saat itu browser java memberikan lisensinya kepada browser lain untuk bisa menjalankan Applet dan pada tahun 1996 diberikan pada Internet Explorer.
Akhirnya pada tahun 1996 dikeluarkan versi pertama dari java dengan mengeluarkan java 1.02
Pada tahun 1998 dikeluarkan java 1.2 dan java mulai mengeluarkan slogannya “Write once, Run anywhre “

Edisi Java

Java adalah bahasa yang dapat dijalankan dimanapun dan di sembarang platform apapun, di beragam lingkngan : internet, intranets,consumer electronic products, dan computer applications.The java 2 platform tersedia dalam 3 edisi untuk keperluan berbeda. Untuk beragam aplikasi yang dibuat dengan bahasa Java, java dipaketkan dalam edis – edisi berikut :
1.Java 2 Standard Edition ( J2SE )
2.Java 2 Enterprise dition ( J2EE )
3.Java 2 Micro Edition ( J2ME )
Masing – masing edisi berisi Java 2 Software Development Kit ( J2SDK ) untuk mengembangkan aplikasi dan Java 2 Runtime Environent ( J2RE ) untuk menjalankan aplikasi.
Kelebihan Java di bandingkan dengan C++
Pembuat program java telah merancang java untuk menghilangkan pengalokasian dan dealokasi memori secara manual, karena java memiliki Garbage Collection
Diperkenalkannya deklarasi array yang sebenarnya dan menghilangkan aritmatika pointer. Hal ini yang sering menyebabkan memori overwrite.
Dihilangkannya multiple inheritance, mereka menggantinya dengan interface.

 


 

Sejarah Netbeans

Folded Corner: Pengembangan NetBeans diawali dari Xelfi, sebuah proyek mahasiswa tahun 1997 di bawah bimbingan Fakultas Matematika dan Fisika Universitas Charles, Praha. Sebuah perusahaan kemudian dibentuk untuk proyek tersebut dan menghasilkan versi komersial NetBeans IDE hingga kemudian dibeli oleh Sun Microsystem pada tahun 1999. Sun kemudian menjadikan NetBeans open source pada bulan Juni tahun 2000. Sejak itu komunitas NetBeans terus berkembang.
Platform NetBeansNetBeans mengacu pada dua hal, yakni platform untuk pengembangan aplikasi desktop java, dan sebuah Integrated Development Environment (IDE) yang dibangun menggunakan platform NetBeans.
Platform NetBeans memungkinkan aplikasi dibangun dari sekumpulan komponen perangkat lunak moduler yang disebut ‘modul’. Sebuah modul adalah suatu arsip Java (Java archive) yang memuat kelas-kelas Java untuk berinetraksi dengan NetBeans Open API dan file manifestasi yang mengidentifikasinya sebagai modul. Aplikasi yang dibangun dengan modul-modul dapat dikembangkan dengan menambahkan modul-modul baru. Karena modul dapat dikembangkan secara independen, aplikasi berbasis platform NetBeans dapat dengan mudah dikembangkan oleh pihak ketiga secara mudah dan powerful.

Platform NetBeans adalah framework yang dapat digunakan kembali (reusable) untuk menyederhanakan pengembangan aplikasi desktop. Ketika aplikasi berbasis platform NetBeans dijalankan, kelas Main dari platform dieksekusi. Modul-modul yang tersedia ditempatkan di sebuah registry di dalam memori, dan tugas startup modul dijalankan. Secara umum, kode modul dimuatkan ke dalam memori hanya ketika ia diperlukan.
Aplikasi dapat menginstal modul secara dinamis. Aplikasi dapat memasukkan modul Update Center untuk mengijinkan pengguna aplikasi men-download digitally-signed upgrade dan fitur-fitur baru secara langsung ke dalam aplikasi yang berjalan. Penginstalan kembali sebuah upgrade atau rilis baru tidak memaksa pengguna untuk men-download keseluruhan aplikasi lagi.
Platform NetBeans menawarkan layanan-layanan yang umum bagi aplikasi desktop, mengijinkan pengembang untuk fokus ke logika yang spesifik terhadap aplikasi. Fitur-fitur yang disediakan oleh platform NetBeans:
  • Manajemen antarmuka (misal: menu & toolbar)
  • Manajemen pengaturan pengguna
  • Manajemen penyimpanan (menyimpan dan membuka berbagai macam data)
  • Manajemen jendela
  • Wizard framework (mendukung dialog langkah demi langkah)

NetBeans IDE

NetBeans IDE adalah IDE open source yang ditulis sepenuhnya dengan bahasa pemrograman Java menggunakan platform NetBeans. NetBeans IDE mendukung pengembangan semua tipe aplikasi Java (J2SE, web, EJB, dan aplikasi mobile). Fitur lainnya adalah sistem proyek berbasis Ant, kontrol versi, dan refactoring.
Versi terbaru saat ini adalah NetBeans IDE 5.5.1 yang dirilis Mei 2007 mengembangkan fitur-fitur Java EE yang sudah ada (termasuk Java Persistence support, EJB-3 dan JAX-WS). Sementara paket tambahannya, NetBeans Enterprise Pack mendukung pengembangan aplikasi perusahaan Java EE 5, meliputi alat desain visual SOA, skema XML, web service dan pemodelan UML. NetBeans C/C++ Pack mendukung proyek C/C++.
Modularitas: Semua fungsi IDE disediakan oleh modul-modul. Tiap modul menyediakan fungsi yang didefinisikan dengan baik, seperti dukungan untuk bahasa pemrograman Java, editing, atau dukungan bagi CVS. NetBeans memuat semua modul yang diperlukan dalam pengembangan Java dalam sekali download, memungkinkan pengguna untuk mulai bekerja sesegera mungkin. Modul-modul juga mengijinkan NetBeans untuk bisa dikembangkan. Fitur-fitur baru, seperti dukungan untuk bahasa pemrograman lain, dapat ditambahkan dengan menginstal modul tambahan. Sebagai contoh, Sun Studio, Sun Java Studio Enterprise, dan Sun Java Studio Creator dari Sun Microsystem semuanya berbasis NetBeans IDE.

Lisensi

Sejak Juli 2006, NetBeans IDE dilisensikan di bawah Common Development and Distribution License (CDDL), yaitu lisensi yang berbasis Mozilla Public License (MPL).

Paket-Paket Tambahan NetBeans IDE

NetBeans Mobility Pack

NetBeans Mobility Pack adalah alat untuk mengembangkan aplikasi yang berjalan pada perangkat bergerak (mobile), umumnya telepon seluler, tetapi juga mencakup PDA, dan lain-lain.
NetBeans Mobility Pack dapat digunakan untuk menulis, menguji, dan debugging aplikasi untuk perangkat bergerak yang menggunakan teknologi berplatform Java Micro Edition (platform Java ME). Paket ini mengintegrasikan dukungan terhadap Mobile Information Device Profile (MIDP) 2.0, Connected Limited Device Configuration (CLDC) 1.1, dan Connected Device Configuration (CDC). Emulator dari pihak ketiga dapat diintegrasikan dengan mudah untuk lingkungan pengujian yang lebih kokoh. NetBeans Mobility Pack saat ini tersedia dalam dua klaster yang berbeda, yang satu memuat CDC dan yang lainnya CLDC.

NetBeans Profiler

NetBeans Profiler adalah alat untuk mengoptimalkan aplikasi Java, membantu menemukan kebocoran memori dan mengoptimalkan kecepatan.
Profiler ini berdasarkan sebuah proyek riset Sun Laboratories yang dahulu bernama Jfluid. Riset tersebut mengungkap teknik tertentu yang dapat digunakan untuk menurunkan overhead proses profiling aplikasi Java. Salah satu dari teknik tersebut adalah instrumentas i kode byte dinamis, yang berguna untuk profiling aplikasi Java yang besar. Dengan menggunakan instrumentasi kode byte dinamis dan algoritma-algoritma tambahan, Netbeans Profiler mampu mendapatkan informasi runtime aplikasi yang terlalu besar atau kompleks bagi profiler lain. NetBeans IDE 6.0 akan mendukung Profiling Point yang memungkinkan kita memprofilkan titik yang tepat dari eksekusi dan mengukur waktu eksekusi.

NetBeans C/C++ Pack

NetBeans C/C++ Pack menambahkan dukungan terhadap pengembang C/C++ ke NetBeans IDE 5.5. Paket ini memperbolehkan pengembang menggunakan sekumpulan kompiler dan alat sendiri bersama dengan NetBeans IDE untuk membangun aplikasi native untuk MS Windows, Linux, dan Solaris. Paket ini membuat editor mengenali bahasa C/C++ dan menyediakan project template, browser kelas yang dinamis, dukungan pembuatan file dan fungsionalitas debugger. Para pengembang juga dapat mengembangkan paket tersebut dengan fungsionalitas tambahan mereka sendiri.

NetBeans Enterprise Pack

NetBeans Enterprise Pack memperluas dukungan terhadap pengembangan aplikasi perusahaan dan web service di NetBeans IDE 5.5.
Enterprise Pack ini mengembangkan kemampuan untuk menulis, menguji, dan debug aplikasi dengan arsitektur berorientasi layanan (Service-Oriented Architecture) menggunakan XML, BPEL, dan Java web service. Paket ini menambahkan alat desain visual untuk pemodelan UML, skema XML, dan web service orchestration, juga dukungan untuk web service dengan menggunakan identitas yang aman. Paket ini juga menginstal dan mengkonfigurasi runtime yang diperlukan, termasuk mesin BPEL dan server manajemen identitas yang terintegrasi dengan Sun Java System Application Server.

NetBeans Ruby Pack

Versi NetBeans 6.0 mendatang akan mengijinkan pengembangan IDE menggunakan Ruby dan Jruby, sebagaimana Rails untuk dua implementasi Ruby yang lain. Preview NetBeans Ruby Pack tersedia sejak rilis Milestone 7 NetBeans 6.
Ruby Pack memasukkan fungsionalitas editor seperti:
  • pengeditan dasar
  • pewarnaan sintaks untuk Ruby
  • pelengkapan kode
  • occurence highlighting
  • pop-up dokumentasi yang terintegrasi untuk pemanggilan Ruby API
  • analisis semantik dengan highlighting parameter dan variabel lokal yang tidak terpakai

NetBeans JavaScript Editor

NetBeans JavaScript Editor menyediakan perluasan dukungan terhadap JavaScript dan CSS. Fitur-fiturnya antara lain:
  1. Editor JavaScript
    • syntax highlighting
    • pelengkapan kode untuk objek dan fungsi native
    • semua fitur dalam editor NetBeans
    • pembuatan kerangka kelas JavaScript secara otomatis
    • pembuatan pemanggilan AJAX dari template
  2. Ekstensi editor CSS
    • pelengkapan kode untuk nama-nama style
    • navigasi cepat melalui panel navigator
    • penampilan deklarasi aturan CSS di List View
    • penampilan struktur file di Tree View
    • mengurutkan outline view berdasarkan nama, tipe, atau urutan deklarasi (List & Tree)
    • pembuatan deklarasi aturan (hanya Tree)
    • pemfaktoran kembali sebagian nama rule (hanya Tree)

Lokalisasi

Sejak Januari 2007, paket bahasa Cina yang disederhanakan, Cina tradisional, Jerman, Jepang, Portugal (Brazil) dan Spanyol telah tersedia untuk NetBeans 5.5.1. Sementara itu, paket bahasa Albania, Azerbaijan, Ceska, Belanda, Yunani, Indonesia, Italia, dan Swedia sedang dalam proses pengerjaan.

Referensi



 
Dasar Pemrograman Java

Struktur penulisan kode Java
public class HelloWorld {
public static void main( String[] args ) {
System.out.println(“Hello, World!”);
}
}
Operator Aritmatik (+, -, /, *)
Operator aritmatik adalah perintah-perintah yang digunakan untuk
melakukan proses-proses dengan metode matematika seperti penjumlahan,
pengurangan, dsb .
Contoh :
int a=2;
int b=3;
int c=a+b;
int d=a*b;
int e=a/b;
Operator Logika
Simbol Fungsi
& logical AND
&& conditional AND
| logical OR
|| conditional OR
! logical negation (NOT)
Catatan:
Pada penulisan kode program di java selalu diakhiri dengan tanda
baca ‘;’.
Nilai.
Tipe Data.
Variabel.
1. Mendeklarasikan variabel ‘a’ dan
‘b’ dengan tipe data integer dengan
nilai a =2 dan b=3.
2. Mendeklarasikan variabel ‘c, d,
e’ dengan tipe data integer sebagai
hasil dari proses aritmatik dari nilai
‘a’ dan ‘b’.
Deklarasi Class pada Java
Prosedur Argument data String
Menampilkan String “Hello
World”

Dasar Pemrograman Java

Operator Kondisi (if..else, case,)
Operator kondisi dan Operator logika digunakan pada proses menentukan
pilihan dalam kondisi tertentu.
Contoh Kondisi (if ...else) :
if(Nilai >= 85 && Nilai <=100){
System.out.println(“Anda Mendapat Nilai A “);
}
Contoh Kondisi (Case/Switch) :
switch(Pilih) {
case 1:
System.out.println(“A”);
break;
case 2:
System.out.println(“B”);
break;
case 3:
System.out.println(“C”);
break;
}
Catatan:
- Pada penulisan kode program di java jika ingin menampilkan hasil dari
suatu proses, menggunakan perintah :
System.out.println(Hasil Proses);
- Hasil proses bisa saja berupa Pernyataan ataupun Variabel.
Contoh : System.out.println(“Nilai Anda Adalah = “+Nilai);
System.out.println(Nilai);
- Dalam hal ini Nilai adalah sebuah Variabel, pada Java jika kita ingin
menghubungkan output String dengan Variabel maka dihubungkan
dengan ‘+’
Kondisi Nilai>=85
‘Dan’ Nilai<=100.
Pernyataan nilai hasil
dari kondisi ‘Nilai.
Perintah Switch dengan nama
‘Pilih’.
Kondisi ‘Pilih’=1.
Pernyataan nilai hasil dari
‘Pilih’.
Jika kondisi terpenuhi, proses
‘Pilih’ dihentikan.

Operator Perulangan (For, While, Do..While)
Operator perulangan digunakan untuk memproses nilai atau variabel dalam
satu blok perintah secara berulang-ulang ataupun kontinyu, tergantung
pada kondisi yang ditentukan.
Contoh ‘For’ :
for(int i = 10; i <=9; i++) {
int hasil= i;
}
System.out.println(“Hasil = “ +hasil);
Contoh ‘While’ :
int i =10;
while(i<=9)
{
int hasil=i;
System.out.println(“Hasil = “ +hasil);
i++;
}
Contoh ‘Do..While’ :
int i =10;
do
{
int hasil=i;
System.out.println(“Hasil = “ +hasil);
i++;
}
while(i<=9);
Kondisi i=10.
Kondisi perulangan jika i<=9.
Jika kondisi perulangan terpenuhi,
baca nilai berikutnya pada kondisi i.
Deklarasi nilai ‘hasil=i’.
Kondisi i=10.
Kondisi perulangan jika i<=9.
Deklarasi nilai ‘hasil=i’.
Jika kondisi perulangan
terpenuhi, baca nilai berikutnya
pada kondisi i.
Kondisi i=10.
Deklarasi nilai ‘hasil=i’.
Jika kondisi perulangan
terpenuhi, baca nilai berikutnya
pada kondisi i.
Kondisi perulangan jika i<=9.

    2 komentar:

    1. untuk membuat buku tamu agar blog anda dikunjungi orang. silahkan kunjungi dan daftar di www.shoutmix.com atau www.cbox.ws

      http://www.gudanginformasionline.cz.cc

      BalasHapus
    2. gan ,,, tukaran link yukzzzzzzzzzzzzzz

      BalasHapus